Product placement – Sebagian dari Anda mungkin terdengar asing atau bahkan familiar dengan istilah ini yaitu product replacement. Product replacement merupakan salah satu teknik periklanan yang paling efektif, terutama di era digital saat ini. Strategi ini biasanya diterapkan brand untuk mendapatkan perhatian para audiens baru.
Tidak hanya itu saja, kegunaan dari product placement juga bisa untuk meningkatkan brand awareness dengan upaya periklanan yang tidak perlu mengeluarkan biaya mahal. Product knowledge sendiri ternyata sudah digunakan sejak tahun 1930 di sebuah film Hollywood, dan strategi ini mulai umum digunakan pada opera sabun pada tahun 1950-an.
Bagi Anda yang ingin mengetahui lebih dalam mengenai product placement, Anda bisa simak ulasan ini sampai habis.
Product Replacement Adalah
Pengertian dari product placement adalah salah satu teknik periklanan di mana produk dan layanan dari suatu brand dimunculkan atau ditampilkan dalam sebuah produksi, dengan tujuan untuk menggaet audiens baru.
Secara sederhananya, pemasar akan menempatkan produk mereka pada film, game buku, dan lainnya, agar mereka bisa menerima lebih banyak visibilitas dari para audiens. Konsep product placement ini merupakan bentuk inovasi dari para pemasar untuk memperkenalkan produk dengan cara yang lebih halus atau soft selling.
Walaupun strategi ini terkesan sepele, akan tetapi product placement ini sebenarnya cukup efektif, khususnya di era modern seperti saat ini. Karena, pastinya sebagian besar audiens merasa jengkel jika harus disajikan iklan terus menerus di televisi.
Manfaat Product Replacement
Sudah dikatakan jika penggunaan strategi product placement merupakan hal yang cukup efektif. Tidak hanya itu saja, penempatan produk yang tepat juga akan menguntungkan film, sinetron dan acara lainnya, karena bisa mendatangkan bonus untuk keperluan produksi.
Strategi ini dapat dikatakan efektif, bisa Anda lihat dari program-program televisi yang memproduksi acara dengan adanya penempatan produk. Anda bisa mengetahui lebih jelas lagi dari manfaat product placement, di antaranya adalah:
- Meningkatkan brand awareness
- Menumbuhkan brand recognition
- Menguntungkan dan meningkatkan pendapatan brand maupun film
- Bisa tingkatkan viewing experience dari para audiens
- Anggaran yang dikeluarkan tidak mahal dan cenderung murah
Baca Juga: Brand Positioning Adalah : Pengertian, Manfaat, Jenis, dan Strateginya
Jenis-Jenis Product Replacement
Strategi product placement ini sebenarnya sudah digunakan sejak lama oleh banyak perusahaan besar. Akan tetapi, belakangan ini strategi penempatan produk kembali muncul dan semakin sering digunakan oleh brand ternama. Untuk penerapan product placement sendiri, biasanya tergantung dari jenis-jenisnya. Berikut ini adalah jenis-jenis product placement yang harus Anda ketahui
1. Screen Placement
Salah satu jenis penempatan brand yang sering digunakan oleh brand adalah screen placement. Sesuai dengan namanya, teknik iklan yang satu ini mendorong para pemasar untuk menempatkan produk secara langsung pada latar depan maupun latar belakang kamera.
Dalam strategi yang satu ini, produk tidak akan disebutkan namanya, manfaatnya dan lain-lain. Akan tetapi, produk tersebut mendapatkan sorotan kamera atau waktu penayangan di layar yang cukup banyak
Anda bisa menemukan contohnya di serial drama Korea, yang sering menampilkan tokoh utama sedang menggunakan atau mengkonsumsi suatu produk.
2. Script Placement
Jenis penempatan produk yang berikutnya, yang sering digunakan brand adalah script placement. Pada strategi script placement ini, produk tidak akan ditempatkan di dalam latar depan maupun belakang kamera. Jadi, produk akan disebutkan oleh karakter dalam beberapa percakapan, mau itu dalam bentuk dialog maupun dalam bentuk monolog.
Walaupun strategi ini terkesan kurang mencolok. Akan tetapi, strategi script placement ini bisa menggaer para audiens, dikarenakan produk akan disebutkan secara berulang kali.
3. Plot Placement
Jenis strategi penempatan produk yang terakhir adalah plot placement. Strategi yang satu ini merupakan jenis product placement yang paling sering digunakan, karena plot placement ini membuat produk seakan-akan menjadi ciri khas dari film maupun program tersebut.
Karena, produk nantinya akan selalu dihubungkan dengan suatu karakter maupun cerita tertentu dari suatu film.
Contoh penggunaan strategi plot placement ini bisa dilihat pada serial “Stranger Things” dimana salah satu karakternya yaitu Eleven memiliki makanan favorit yaitu sebuah waffle dengan merek Eggo.
Itu dia ulasan mengenai product placement. Semoga artikel di atas bermanfaat untuk Anda.
Bagi Anda yang mengalami permasalahan bisnis, Anda bisa konsultasi mengenai permasalahan bisnis Anda, dengan jasa digital marketing di Jakarta yaitu DOTNEXT. Anda bisa memanfaatkan jasa yang ada di DOTNEXT seperti jasa pembuatan konten media sosial, pembuatan website, desain grafis, SEO dan lainnya.
Tunggu apa lagi, mari bisnis Anda sekarang juga, tanpa dipungut biaya apapun