Algoritma Youtube Terbaru Tahun 2022!

oleh | Digital Marketing

Algoritma Youtube merupakan salah satu faktor yang bisa menentukan performa video dan juga channel Youtube. Algoritma juga merupakan salah satu penentu berapa banyak jumlah viewers sampai jumlah subscriber.

Bagi para content creator di Youtube, tentu harus mengetahui bagaimana cara kerjanya, agar bisa membantu meningkatkan performa video. Jika memahami tentang algoritma Youtube, pastinya bisa menguntungkan bagi content creator di Youtube.

Untuk Anda yang ingin terjun ke dunia Youtube, Anda bisa membaca artikel berikut ini, untuk memahami lebih dalam.

 

Apa Itu Algoritma Youtube?

Algoritma Youtube merupakan sistem kerja aplikasi Youtube dalam menentukan suatu video. Apakah video tersebut layak dan memiliki kualitas yang baik. Jika sudah memenuhi syarat tersebut, maka Youtube akan merekomendasikan agar ditonton oleh penggunanya.

Setiap menit di Youtube, setidaknya terdapat 500 jam video yang diunggah ke Youtube. Pastinya, sulit bagi Anda untuk menemukan video yang relevan maupun tepat untuk Anda. Dengan banyaknya video tersebut, Youtube bisa membantu para pengguna untuk mendapatkan video yang tepat dan juga relevan.

Fungsi Algoritma Youtube

Fungsi dari algoritma Youtube, tentu saja membantu video mudah ditemukan dan ditonton oleh target audiens tersebut. Algoritma Youtube sendiri sebenarnya dibuat dengan dua tujuan utama, yaitu:

  • Membantu penonton atau pengguna dalam menemukan video yang mereka cari
  • Memaksimalkan engagement dan juga kepuasan penonton jangka panjang

Untuk mencapai tujuan tersebut, pastikan konten yang ingin Anda buat berkualitas.

Bagian Algoritma Youtube

Agar video Yotube yang Anda bagikan menjadi maksimal, Anda perlu memperhatikan dan memaksimalkan fitur yang tersedia di Youtube. Fitur di bawah ini merupakan berkaitan dengan algoritma Youtube, berikut ini adalah fitur-fiturnya.

 

1. Search

Pastinya Anda tidak asing dengan fitur yang satu ini yaitu search atau pencarian. Sesuai dengan namanya, fitur yang satu ini memudahkan para penggunanya untuk menemukan video. Dengan adanya algoritma Youtube, video teratas yang ditampilkan adalah video yang memiliki relevansi, interaksi dan kualitas baik, yang sesuai dengan apa yang dicari pada fitur pencarian.

 

2. Trending

Fitur yang satu ini adalah hasil dari algoritma Youtube yang mengumpulkan beberapa video terpopuler pada waktu tertentu. Video terpopuler yang masuk ke dalam fitur ini, tentunya akan berbeda-beda di setiap negara. Algoritma Youtube, selalu melakukan pembaruan video terpopuler setiap 15 menit sekali.

 

3. Subscription

Jika Anda menyukai video daari channel Youtube tertentu, fitur berikut ini akan membantu Anda menemukan lebih banyak konten dari channel tersebut. Jika Anda sudah melakukan subscribe pada channel tertentu, setiap konten terbaru akan ditampilkan di beranda Youtube Anda.

 

4. Home dan Recommended Videos

Ketika Anda membuka Youtube, halaman pertama yang Anda lihat adalah home dan juga recommended videos. Algoritma Youtube akan menampilkan video-video rekomendasi yang relevan dan sesuai dengan preferensi penggunanya. Video rekomendasi ini, tentunya didasari aktivitas penggunanya, apakah pengguna  menonton video terkait hingga selesai atau tidak.

Baca Juga: Langkah Melakukan SEO Youtube Untuk Dapatkan Penonton

 

Cara Agar Video Youtube Direkomendasikan

Setelah Anda mengetahui tentang algoritma Youtube, Anda juga harus mengetahui bagaimana agar video Anda direkomendasikan oleh Youtube. Berikut ini adalah caranya.

1. Tentukan Niche Video

Tahapan pertama adalah, Anda harus menentukan niche untuk video atau channel Anda. Anda bisa tentukan jenis konten apa yang ingin Anda buat. Sebagai contohnya jika Anda memiliki niche beauty dengan membahas make up, maka dari itu Anda bisa membuat konten yang relevan dengan niche tersebut.

 

2. Gunakan Judul yang Tepat

Judul merupakan salah satu hal yang membuat audiens tertarik untuk menonton video tersebut. Maka dari itu, Anda harus membuat judul yang menarik dan menggambarkan isi konten yang akan disampaikan.

 

3. Optimalkan Metadata Video

Metadata adalah deskripsi dari video, judul dan juga tag. Anda harus memastikan semua hal tersebut mengandung kata kunci atau keyword yang sudah di riset sebelumnya. Karena semakin banyak keyword yang digunakan, potensi Youtube merekomendasikan video Anda semakin besar.

 

4. Menggunakan Thumbnail yang Menarik

Tidak hanya judul saja, thumbnail juga penting untuk dimaksimalkan, karena audiens biasanya tertarik dengan visual yang menarik. Untuk thumbnail, Anda bisa memasukkan gambar, cuplikan konten tersebut, tulisan, dan lainnya.

 

5. Upload Video Dengan Konsisten

Jika Anda sudah membuat konten video di Youtube, pastikan Anda secara konsisten mengupload konten terbaru kedepannya. Karen ajika Anda konsisten memposting video di Youtube, maka audiens Anda juga akan meningkat.

 

Itu dia ulasan mengenai algoritma Youtube, semoga ulasan di atas bermanfaat untuk Anda.

 

Anda memiliki masalah dalam bisnis? Jangan khawatir, Anda bisa manfaatkan  jasa digital marketing di Jakarta yaitu DOTNEXT. Ada beragam jasa di DOTNEXT yang bisa Anda gunakan yaitu jasa desain grafis, jasa pembuatan website, pembuatan konten media sosial SEO dan lainnya.

 

Mari, konsultasi sekarang juga .

[crp]
Digital Marketing Agency

Recent Posts

5 Rekomendasi Website Framework

5 Rekomendasi Website Framework

5 Rekomendasi Website Framework untuk Pengembangan Cepat dan Efisien Memilih framework yang tepat untuk pengembangan website adalah langkah krusial bagi bisnis dan developer. Framework tidak hanya mempercepat proses pengembangan tetapi juga memastikan keamanan,...

Apa itu Framework?

Apa itu Framework?

Apa itu Framework? Ini Pengertian, Fungsi & Jenis-Jenisnya Pengertian Framework Framework adalah kerangka kerja yang digunakan untuk mempermudah proses pengembangan perangkat lunak atau aplikasi. Dengan adanya framework, pengembang tidak perlu membangun segala...

Cara Memperbaiki & Memulihkan Penyebutan Merek Negatif di SERP

Cara Memperbaiki & Memulihkan Penyebutan Merek Negatif di SERP

Cara Memperbaiki & Memulihkan Penyebutan Merek Negatif di SERP Dalam dunia digital, reputasi merek sangat bergantung pada bagaimana sebuah bisnis muncul di hasil pencarian Google. Sayangnya, tidak semua penyebutan merek di SERP (Search Engine Results Page)...

Tren Pemasaran Digital Tahun 2025

Tren Pemasaran Digital Tahun 2025

Apa yang Harus Diketahui? Dengan Tren Pemasaran Digital 2025 Tren Pemasaran Digital 2025 - Sebagai pemasar, kita semua menyadari bahwa perubahan dalam dunia digital adalah sesuatu yang tidak bisa dihindari. Dengan berbagai saluran pemasaran yang tersedia, ada begitu...

Cara Merencanakan Anggaran Pemasaran Digital yang Efektif

Cara Merencanakan Anggaran Pemasaran Digital yang Efektif

Merencanakan Anggaran Pemasaran Digital Yang efektif Merencanakan Anggaran Pemasaran Digital yang tepat adalah langkah penting untuk memastikan bisnis Anda dapat bersaing di pasar yang semakin kompetitif. Tanpa perencanaan yang matang, anggaran yang terbatas bisa...

SEO Dapat Mengubah Strategi Digital Marketing Anda

SEO Dapat Mengubah Strategi Digital Marketing Anda

Digital Marketing dengan SEO Strategi digital marketing yang efektif sangat bergantung pada visibilitas online yang tinggi. Salah satu cara paling efektif untuk meningkatkan visibilitas dan menarik audiens yang relevan adalah melalui SEO (Search Engine Optimization)....

Apa Itu Jasa SEO dan Manfaatnya?

Apa Itu Jasa SEO dan Manfaatnya?

Mengenal Apa Itu Jasa SEO Jasa SEO adalah layanan yang bertujuan untuk mengoptimalkan sebuah website agar mendapatkan peringkat terbaik di hasil pencarian mesin pencari seperti Google. Dengan strategi yang tepat, SEO dapat membantu meningkatkan visibilitas dan trafik...

Pengalaman Pengguna untuk Pencarian Lokal di Jakarta

Mengoptimalkan Pengalaman Pengguna untuk Pencarian Lokal di Jakarta Pengalaman Pengguna - Dalam era digital saat ini, pencarian lokal menjadi semakin dominan. Di Jakarta yang dinamis, memastikan pengalaman pengguna yang baik dalam pencarian lokal dapat membuat...