Saat kita melakukan optimasi SEO untuk website, anchor text adalah link text salah satu bagian yang perlu Anda perhatikan. Link text ini berisi link tautan yang mengarah ke website. Bagian ini penting dalam SEO dan punya pengaruh yang besar, namun banyak orang yang kurang memperhatikannya. Untuk lebih jelasnya tentang link text mari simak penjelasannya dalam artikel ini!

Anchor Text Adalah

Anchor text adalah sebuah kata atau kalimat pada website yang berisi tautan atau link yang mengarah pada website lain dan dapat diklik. 

Bentuknya berbeda dari teks biasa, di mesin pencari umumnya anchor text berwarna biru, bisa juga teks yang digarisbawahi, atau teks dengan font tebal. Link text ini memberikan tautan pada halaman atau website lainnya yang masih relevan dengan informasi yang sedang dibaca.

Mengapa Anchor Text Begitu Penting

Dalam optimasi SEO Google, anchor text begitu penting. Hal ini karena pada prinsipnya Google sendiri mengandalkan link text untuk mengetahui informasi tentang website atau sebuah laman. Link text menjadi deskripsi ini sebuah konten bagi Google. 

Bila semakin banyak orang yang merujuk laman tersebut, maka semakin relevan konten tersebut dengan yang dicari pengguna internet. Dengan kata lain, dalam optimasi SEO, link text ikut mempengaruhi peringkat kita di mesin pencari.

Contoh Anchor Text

Agar Anda bisa memiliki bayangan, seperti apa anchor text itu, coba perhatikan contoh link text berikut ini:

DOTNEXT adalah link text link yang mengarah pada laman utama website ini. Bila dilihat source codenya maka isinya seperti berikut “<a href=”https://www.dotnextdigital.com//”>DOTNEXT</a>”.

Ketika Anda membuat link text, cobalah untuk memberikan nilai kepada pembaca, karena bila salah memberikan link text, bisa berdampak buruk pada SEO.

Contoh penggunaan kata link text yang salah misalnya “di sini”, “itu”, “ini”. 

Google akan menilai penggunaan link text yang kurang tepat tersebut sebagai spam. Karena seperti yang sudah disinggung sebelumnya, Google akan menilai lnik text tersebut sebagai deskripsi sebuah konten.

Jenis-Jenis Anchor Text

Agar dapat melakukan optimasi website dengan teknik SEO yang benar, Anda perlu memahami penggunaan linkr text. Karena link text sendiri memiliki beberapa jenis. Jenis link text ini semuanya tentu memiliki fungsi masing-masing. Bila salah dalam menggunakan link text bisa saja website Anda tidak bisa mendapatkan peringkat bahkan terkena penalti dari Google.

Berikut ini jenis-jenis anchor text yang perlu Anda ketahui.

Generic 

Umumnya, anchor text ini digunakan untuk mengajak atau memberikan perintah seseorang untuk melakukan suatu action (tindakan). Misalnya “Klik di sini”, “Baca Selanjutnya”, “Download Di Sini”

Branded 

Anchor text branded adalah jenis yang menggunakan nama brand sebagai teksnya. Bisa dikatakan ini adalah cara yang paling aman untuk penggunaan link text dalam SEO. Fungsi lainnya adalah sebagai pondasi SEO yang kuat, terutama pada halaman homepage sehingga Google dapat mengetahui keyword apa yang sedang Anda targetkan.

Namun perlu diperhatikan, penggunaanya tidak disarankan diarahkan pada laman website pribadi.

Exact-Match 

Exact-Match anchor text adalah teks yang menggunakan kata kunci yang sama seperti dengan tautan yang digunakan. Misalnya Anda ingin menggunakan link yang membahas tentang “Apa Itu Digital Marketing”, maka link text yang Anda buat adalah “Apa Itu Digital Marketing”.

Partial-Match

Jika exact-match menggunakan teks yang sama dengan kata kunci. Partial-match berbeda, anchor text ini memodifikasi kata kunci utama dari tautan yang dilampirkan. Contohnya, tautan mengenai “Membuat Website” memiliki link text “Cara Membuat Website dengan WordPress”. 

Image 

Ini adalah jenis yang digunakan untuk membuat tauta ke sebuah gambar. Dengan mengisi ini Google dapat membaca pada alt image tersebut. 

Cara menambahkannya cukup mudah, bisa menggunakan “Alt image/Alternate image”.

LSI 

LSI atau Latent Semantic Indexing adalah keyword yang masih relevan dengan keyword utama, untuk bisa mendapatkan LSI keyword Anda bisa menggunakan tools riset keyword. Contoh LSI dari keyword hosting misalkan “domain”, “website”, “cpanel”. Dengan menggunakan LSI ini bisa memberikan nilai tambah untuk relevansi konten pada halaman website.

Long Tail 

Jenis ini paling banyak digunakan terutama untuk variasi link text pada website. Fungsinya sendiri mirip dengan LSI yang dapat memperkuat keyword utama yang ditargetkan. Contoh untuk long tail dari keyword “Jasa Website” seperti “Jasa Website murah”, “Jasa Website terbaik”, “Jasa Website Jakarta”

Cara Membuat Anchor Text

Cara membuat anchor text tidaklah sulit, berikut ini cara membuatnya dengan benar. 

Gunakan secara Efisien

Fungsi anchor text adalah untuk memberikan informasi kepada pengguna internet dan mesin pencari. Oleh karena itulah penggunaanya harus dengan bijak dan efisien.

Pastikan Anda benar-benar mencari kata kunci yang mendeskripsikan konten yang dirujuk. Tidak perlu panjang, bila memang dua kata saja sudah cukup, maka gunakan dua kata. Prinsipnya adalah gunakan sesingkat mungkin dan menarik pengunjung untuk mengkliknya.

Tautkan Konten yang Relevan

Kesesuaian konten dan anchor text juga perlu Anda perhatikan karena dapat membantu meningkatkan ranking SEO di mesin pencari. Maka pastikan Anda mengaitkan konten yang sesuai dengan link text. Jika Anda melakukan hal sebaliknya itu hanya membuat pengunjung pergi. Akibatnya ini dapat meningkatkan bounce rate website Anda.

Coba Gunakan Berbagai Macam 

Google akan menganggap anchor text yang digunakan berulang-ulang sebagai hal tidak wajar. Jika Anda menggunakan cara ini Google akan menganggap sebagai upaya mencurangi sistem ranking.Solusinya adalah Anda perlu memvariasikan link text yang digunakan. Jangan hanya terpaku pada satu link text.

Pakai Sinonim Kata Kunci 

Anda bisa memakai sinonim dari kata kunci untuk menghindari kata kunci berulang. Cara ini juga menghindari dari over optimization.

Bagaimana, apakah sekarang Anda sudah paham? Semoga ini dapat membantu Anda untuk mengoptimasi website Anda. Namun bila Anda masih kesulitan dalam menerapkan SEO secara lengkap di website Anda, jasa SEO DOTNEXT siap membantu Anda. Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan kami, kami berikan gratis SEO audit untuk Anda. Hubungi kami melalui WhatsApp.