ID ENG

Rekomendasi Jualan Online Tanpa Modal!

oleh | Digital Marketing

Jualan online tanpa modal – Dengan adanya kemajuan teknologi saat ini, mempermudah manusia dalam melakukan berbagai aktivitas, salah satunya adalah aktivitas bisnis. Aktivitas bisnis saat ini dapat dilakukan dengan mudah tanpa menenal tempat, waktu, bahkan modal.

Dahulu, dalam dunia bisnis tentu perlu adanya modal untuk memulai usaha. Namun, di era saat ini bagi Anda yang ingin memulai bisnis tapi terhalang modal, Anda tidak usah khawatir. Karena banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk berbisnis tanpa modal, salah satu caranya adalah berbisnis melalui online.

Tapi perlu digaris bawahi, untuk memulai beberapa usaha dibawah ini Anda harus memiliki smartphone atau laptop dan kuota internet. Selebihnya, Anda bisa memanfaatkan keterampilan Anda. Ada beberapa macam ide jualan online tanpa modal, untuk lebih lengkapnya Anda bisa menyimak ulasan di bawah ini

 

Rekomendasi Jualan Online Tanpa Modal

Bagi Anda yang ingin memulai usaha bisnis tapi tidak memiliki modal, tenang saja tidak usah khawatir, karena berikut ini ada beberapa rekomendasi jualan online tanpa modal. Diantaranya adalah:

 

1. Dropshipper

Pastinya Anda tidak asing dengan usaha yang satu ini yaitu menjadi dropshipper. Sebagai seorang dropshipper, mereka harus menjual produk yang diproduksi oleh pihak lain. Seorang dropshipper tidak perlu menyetok dan melakukan pengiriman produk, karena semua itu dilakukan oleh supplier.

 

Maka dari itu, dropshipper memiliki modal yang minim hanya membutuhkan ponsel dan internet saja. Karena, sebagai seorang dropshipper hanya melakukan promosi produk melalui media sosial

2. Admin Media Sosial

Bagi Anda yang memiliki hobi berselancar di media sosial dan mengikuti trend terbaru, maka Anda bisa menjadi admin media sosial. Karena dalam beberapa tahun terakhir, profesi admin media sosial ini banyak dibutuhkan di perusahaan. Hal tersebut dikarenakan, bahwa media sosial ini memiliki potensi untuk meningkatkan penjualan.

 

3. Membuat Website atau Blog Pribadi

Cara jualan online tanpa modal yang selanjutnya adalah membuat website atau blog pribadi. Setelah Anda membuat website atau blog, Anda bisa menjual tulisan Anda atau Anda juga bisa memasang Google Adsense uagar bisa mendapatkan penghasilan tambahan.

 

Google Adsense sendiri merupakan layanan Google yang terkait dengan penampilan iklan. Ketika audiens mengklik artikel yang terdapat Google Adsense, maka Anda bisa mendapatkan uang.

 

Baca Juga: Cara Jualan Online Untuk Pemula, Dijamin Laris!

 

4. Penerjemah Bahasa

Jika Anda mahir berbahasa asing, Anda bisa mengikuti cara yang satu ini yaitu menjadi penerjemah bahasa. Saat ini, beberapa perusahaan banyak yang membutuhkan jasa penerjemah untuk keperluan dokumen dan lainnya, dari bahasa asing ke bahasa Indonesia maupun sebaliknya.

5. Mengikuti Survei yang Berbayar

Saat ini, banyak situs online yang akan membayar Anda setelah mengisi survei. Cara yang perlu dilakukan adalah, Anda hanya perlu mengikuti berbagai survei yang sudah disediakan di dalam situs. Selanjutnya, Anda hanya mengumpulkan poin sebanyak mungkin yang nantinya, poin tersebut bisa ditukar menjadi uang.

 

Walau begitu, Anda harus hati-hati jika ada situs website yang memiliki potensi penipuan. Maka dari itu, sebaiknya Anda harus mempelajari dan mengeceknya terlebih dahulu sebelum menggunakan survei berbayar.

 

6. Jasa Desain Grafis

Jika Anda memiliki keahlian dalam bidang desain, terutama membuat desain grafis, Anda bisa membuka jasa yang satu ini. Anda bisa membuat membuat desain grafis sesuai dengan yang dipesan dari klien. Biasanya seperti desain logo, atau desain untuk konten media sosial.

 

Anda bisa mendapatkan informasi tentang pekerjaan yang satu ini pada situs website freelancer.

 

7. Membuka Kursus Online

Semenjak pandemi berlangsung, segala aktivitas manusia menjadi terhambat, salah satunya adalah aktivitas pelajar. Dimana, para pelajar diharuskan bersekolah secara online. Dimana hal tersebut merupakan peluang, Anda bisa membuka kursus online untuk pelajar.

 

Bahkan jika sekolah sudah tidak daring lagi, para pelajar tetap saja membutuhkan tambahan materi melalui kursus.

 

Itulah beberapa rekomendasi jualan online tanpa modal, yang bisa Anda ikuti untuk menambah penghasilan Anda. Sekian ulasan di atas, semoga bermanfaat untuk Anda.

 

Bagi Anda yang mengalami kesulitan dalam bisnis, Anda tidak usah khawatir. DOTNEXT merupakan jasa digital marketing yang siap membantu Anda. DOTNEXT menyediakan beragam layanan yang bisa Anda gunakan untuk mengembangkan bisnis Anda, diantaranya adalah jasa pembuatan konten media sosial, pembuatan website, SEO, desain grafis dan lainnya.

 

Anda bisa sekarang juga, secara gratis!

[crp]
Digital Marketing Agency

Recent Posts

Pembaruan inti Google Maret 2025

Pembaruan inti Google Maret 2025

Pembaruan inti Google Maret 2025 Pada tanggal 13 Maret 2025, Google melakukan pembaruan inti pertama pada tahun 2025. Google mengumumkan pada halaman informasi mereka bahwa, pembaruan inti ini diperikirakan memerlukan waktu hingga 2 minggu agar dapat selesai. Pada...

5 Rekomendasi Website Framework

5 Rekomendasi Website Framework

5 Rekomendasi Website Framework untuk Pengembangan Cepat dan Efisien Memilih framework yang tepat untuk pengembangan website adalah langkah krusial bagi bisnis dan developer. Framework tidak hanya mempercepat proses pengembangan tetapi juga memastikan keamanan,...

Apa itu Framework?

Apa itu Framework?

Apa itu Framework? Ini Pengertian, Fungsi & Jenis-Jenisnya Pengertian Framework Framework adalah kerangka kerja yang digunakan untuk mempermudah proses pengembangan perangkat lunak atau aplikasi. Dengan adanya framework, pengembang tidak perlu membangun segala...

Cara Memperbaiki & Memulihkan Penyebutan Merek Negatif di SERP

Cara Memperbaiki & Memulihkan Penyebutan Merek Negatif di SERP

Cara Memperbaiki & Memulihkan Penyebutan Merek Negatif di SERP Dalam dunia digital, reputasi merek sangat bergantung pada bagaimana sebuah bisnis muncul di hasil pencarian Google. Sayangnya, tidak semua penyebutan merek di SERP (Search Engine Results Page)...

Tren Pemasaran Digital Tahun 2025

Tren Pemasaran Digital Tahun 2025

Apa yang Harus Diketahui? Dengan Tren Pemasaran Digital 2025 Tren Pemasaran Digital 2025 - Sebagai pemasar, kita semua menyadari bahwa perubahan dalam dunia digital adalah sesuatu yang tidak bisa dihindari. Dengan berbagai saluran pemasaran yang tersedia, ada begitu...

Cara Merencanakan Anggaran Pemasaran Digital yang Efektif

Cara Merencanakan Anggaran Pemasaran Digital yang Efektif

Merencanakan Anggaran Pemasaran Digital Yang efektif Merencanakan Anggaran Pemasaran Digital yang tepat adalah langkah penting untuk memastikan bisnis Anda dapat bersaing di pasar yang semakin kompetitif. Tanpa perencanaan yang matang, anggaran yang terbatas bisa...

SEO Dapat Mengubah Strategi Digital Marketing Anda

SEO Dapat Mengubah Strategi Digital Marketing Anda

Digital Marketing dengan SEO Strategi digital marketing yang efektif sangat bergantung pada visibilitas online yang tinggi. Salah satu cara paling efektif untuk meningkatkan visibilitas dan menarik audiens yang relevan adalah melalui SEO (Search Engine Optimization)....

Apa Itu Jasa SEO dan Manfaatnya?

Apa Itu Jasa SEO dan Manfaatnya?

Mengenal Apa Itu Jasa SEO Jasa SEO adalah layanan yang bertujuan untuk mengoptimalkan sebuah website agar mendapatkan peringkat terbaik di hasil pencarian mesin pencari seperti Google. Dengan strategi yang tepat, SEO dapat membantu meningkatkan visibilitas dan trafik...