SEO Instagram – SEO tidak hanya bisa dilakukan pada website saja, tapi juga bisa dilakukan di Instagram. Anda mungkin belum mengetahui apa itu SEO Instagram.
SEO sendiri merupakan singkatan dari Search Engine Optimization yaitu upaya yang dilakukan agar konten yang dibuat bisa muncul di daftar teratas ketika ada seseorang yang mencari bisnis Anda.
Jika SEO di Instagram diterapkan dengan benar, tentunya hal tersebut dapat membantu Anda lebih mudah menjangkau followers maupun target market. Selain itu, Anda juga bisa memenangkan persaingan pada target market Anda. Optimasi pada SEO Instagram tentu saja berbeda dengan teknik SEO pada website. Jadi, Anda perlu mengetahui caranya optimasi di Instagram untuk mendapatkan jangkauan luas.
Anda bisa membaca artikel berikut ini sampai selesai, untuk mengetahui tentang SEO Instagram. Langsung saja kami mulai ke pembahasannya.
Tujuan Optimasi SEO Instagram
Sudah dikatakan sebelumnya bahwa SEO Instagram dapat membantu Anda untuk menjangkau target market. Dengan SEO di Instagram Anda juga bisa menambah kedatangan audiens untuk menuju ke akun Instagram yang Anda kelola.
Tentu hal tersebut sangat membantu Anda untuk mengembangkan akun Instagram Anda. Selain Anda bisa menjangkau audiens yang lebih luas, Anda juga bisa meningkatkan brand awareness dari bisnis yang Anda kelola melalui akun Instagram.
Cara Optimasi SEO di Instagram
Untuk Anda yang ingin melakukan optimasi SEO Instagram, baik untuk keperluan bisnis maupun pribadi. Berikut ini adalah tahapan yang bisa Anda coba ikuti, yaitu:
1. Optimalkan Profil Instagram
Tahapn pertama yang harus dilakukan ketika ingin mengoptimasi SEO Instagram adalah optimalkan profil Instagram Anda. Tahapan ini merupakan tahapan yang tidak boleh dilewatkan. Terdapat beberapa langkah yang harus dilakukan untuk tahapan ini, yaitu:
- Ubah profil Instagram menjadi publik.
- Gunakan foto profil yang relevan dengan akun yang Anda kelola, misalnya untuk akun bisnis gunakan foto profil yang menarik dan eyecatching. Untuk akun personal bisa gunakan foto Anda yang terbaik.
- Gunakan nama bisnis yang mudah dicari oleh audiens.
- Ubah akun Anda menjadi akun bisnis.
- Jangan lupa sertakan tautan ke website bisnis Anda atau toko online di bio Instagram.
2. Username dan Display Name Mengandung Kata Kunci Utama
Instagram adalah mesin pencari mandiri. Pada Instagram biasanya akun pertama yang muncul adalah akun yang memiliki target keyword di username maupun display name.
Jadi, Anda harus menentukan kata kunci utama untuk digunakan pada username dan display name. Contohnya seperti, Anda memiliki bisnis yang menjual kuliner khas Jakarta. Ketika ada pengguna ingin mencari kuliner khas Jakarta maka akun Instagram Anda akan muncul di hasil pencarian tersebut.
Baca Juga: Lakukan Optimasi SEO Dengan Berbagai Langkah Ini
3. Maksimalkan Alt Text
Instagrammemiliki fitur yang bernama alt text. Fitur alt text adalah fitur baru yang mempunyai beberapa fungsi, yaitu:
- Membantu audiens untuk memahami informasi terkait foto yang di unggah jika foto tersebut tidak terlihat.
- Membantu algoritma Instagram pada foto, sehingga foto tersebut bisa muncul ke pengguna yang juga menyukai tipe konten yang serupa.
- Agar foto yang diunggah dapat ditemukan dengan mudah, walaupun menggunakan search enginge di luar Instagram.
Untuk menggunakan fitur ini cukup mudah. Pada layar sebelum Anda berbagi foto, akan muncul “pengaturan lanjutan”. Selanjutnya, Anda akan menemukan kolom Tulis alt texts Anda. Kemudian. Anda bisa buat deskripsi untuk gambar Anda. Jadi, gambar yang Anda upload bisa mudah ditemukan oleh pengguna Instagram lainnya.
4. Tambahkan Kata Kunci Turunan di Bio
Tahapan selanjutnya yang bisa Anda lakukan adalah membuat bio Instagram. Bio Instagram bisa Anda masukan dengan beberapa keyword turunan.
Sebagai contohnya, jika keyword utama dari bisnis Anda “Kuliner Khas Jakarta” maka gunakan keyword turunan yang paling banyak dicari oleh pengguna Instagram. Misalnya “Kuliner Khas Jakarta Soto Betawi”
5. Masukkan Kata Kunci pada Hashtag
Anda bisa menambahkan kata kunci pada hastag yang digunakan. Karena, ada kemungkinan pengguna Instagram mencari sesuatu melalui hashtag. Jadi, Anda harus memanfaatkan peluang tersebut.
Hastag adalah kewajiban yang harus dimasukkan kedalam setiap caption yang Anda buat. Karena, hastag memiliki potensi untuk membawa pengguna menuju akun Instagram yang Anda kelola.
6. Pakai Kata Kunci Turunan Pada Caption
Hal wajib lainnya untuk mengupload konten di Instagram adalah, menyertakan caption pada setiap konten yang Anda posting. Tujuannya adalah agar followers mengetahui maksud dari konten yang diposting. Untuk memaksimalkan captionnya, Anda bisa memasukkan beberapa keyword turunan dalam caption.
7. Perhatikan Analitik Instagram
Instagram memiliki fitur analitik yaitu Insight. Pada fitur ini, Anda bisa melihat interaksi dari setiap konten yang Anda buat, baik yang diunggah melalui maupun yang dibagikan melalui Insta Story.
Anda ingin mengoptimalkan SEO Instagram Anda? Jasa digital marketing di Jakarta yaitu DOTNEXT, bisa membantu Anda mencapai hal tersebut. Anda bisa gunakan jasa pembuatan konten media sosial untuk mengoptimalkan SEO Instagram Anda.
Melalui hasil yang disajikan pada insight, Anda bisa melakukan evaluasi pada setiap konten yang Anda bagikan. Selain itu, Anda juga bisa lebih mengenal perilaku followers Anda, jam berapa mereka aktif di Instagram, sehingga Anda bisa mengatur jadwal postingan yang tepat.
Selain itu, kami juga memiliki jasa lain seperti jasa SEO, desain grafis, dan lainnya. Anda bisa konsultasi terlebih dahulu bersama kami , gratis.