SEO content writer adalah – Semakin berkembangnya kemajuan teknologi pastinya membawa nilai positif bagi semua orang dan menjadikan dunia industry semakin maju. Dengan adanya kemajuan teknologi ini, munculah beberapa profesi baru, salah satunya adalah SEO content writer.
Profesi yang satu ini, memang baru muncul beberapa tahun terakhir. Banyak bisnis yang membutuhkan SEO content writer, untuk mendapatkan keuntungan melalui optimasi SEO. Pada awalnya keberadaan profesi ini, hanya ada di beberapa perusahaan atau di agensi. Akan tetapi, sekarang ini perusahaan mulai memiliki atau mencari orang yang memiliki keahlian di bidang ini.
Bagi Anda yang ingin mengetahui lebih lanjut, Anda bisa membaca ulasan ini sampai habis
SEO Content Writer Adalah
Sesuai dengan namanya, SEO content writer merupakan profesi di bidang penulisan, yang memiliki tugas menulis artikel maupun konten yang dipadukan dengan teknik SEO atau Search Engine Optimization.
Profesi SEO content writer, dulunya memang belum banyak dibutuhkan. Tapi, seiring dengan kemajuan teknologi, profesi ini semakin banyak dicari dan digunakan untuk mengoptimasi konten yang sudah disesuaikan oleh SEO. Sehingga perusahaan bisa mendapatkan keuntungan.
Hal tersebut dikarenakan, saat ini banyak konsumen yang melakukan pencarian dan pembelian produk secara online, sehingga konten yang sudah dioptimasi dengan SEO akan lebih mudah ditemukan oleh pengguna di internet.
Mengapa SEO Content Writer Penting?
Jika bisnis Anda memiliki SEO content writer, maka akan membantu Anda untuk mendapatkan traffic organik, selain itu dapat membawa atau menyaring audiens yang memenuhi syarat atau sesuai dengan target market Anda.
Sebagai contoh, jika perusahaan Anda telah menghabiskan waktu selama 4 tahun terakhir untuk membangun dan mengembangkan website dan sudah meningkatkan traffic website sebanyak 4000 – 10.00 visitor organik tiap bulannya.
Hal tersebut, menunjukkan bahwa kualitas konten SEO yang baik akan meningkat dari sisi traffic ke website Anda, dan kemudian para konsumen tertarik dan membeli produk di website milik Anda.
Cara Menjadi SEO Content Writer
Jika Anda ingin menjadi SEO content writer, Anda harus mempelajari bagaimana dan apa saja tahapannya. Berikut ini adalah cara menjadi content writer:
1. Menemukan Keyword yang Relevan
Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah, menentukan topik tulisan yang sesuai dengan bisnis yang akan Anda tulis pada website. Kemudian, Anda bisa rencanakan mengenai apa saja yang dicari orang-orang pada mesin pencarian Google yang dapat menemukan produk maupun layanan Anda.
Untuk hal tersebut, Anda bisa memanfaatkan tools SEO untuk melakukan riset keyword, yang dapat mempermudah Anda dalam menemukan kata kunci tang relevan dengan bisnis Anda.
2. Menentukan Kata Kunci Berdasarkan Search Intent
Sesudah Anda mengumpulkan kata kunci yang memiliki potensi dalam menarik audiens. Selanjutnya, Anda harus mengidentifikasi kata kunci tersebut berada dalam kategori apa. Jadi, Anda bisa pisahkan antara kata kunci tujuan dengan kata kunci informative.
Perbedaan kedua kata kunci tersebut, terletak pada tujuannya. Kata kunci search intent, memiliki tujuan bahwa kata kunci tersebut mengandung unsur keinginan untuk membeli sesuatu. Sementara itu, kata kunci informatif memiliki tujuan hanya sebatas keinginan orang untuk mencari informasi saja.
Baca Juga: Seo Marketing: Apa Itu dan Cara Melakukannya Untuk Bisnis
3. Menentukan Subtopik
Setelah Anda menemukan keyword dan sudah menentukan kata kunci, hal selanjutnya yang Anda bisa lakukan adalah menentukan subtopik. Untuk menentukan subtopik, Anda bisa mengikuti cara berikut ini:
- Hal pertama yang bisa Anda lakukan adalah, Anda bisa menganalisis konten dan judul dari kompetitor.
- Selanjutnya, Anda bisa periksa kotak pertanyaan umum yang sering ditanyakan oleh orang-orang di mesin pencarian Google. Anda dapat melihatnya di kolom “people also ask”
- Kemudian, Anda bisa temukan tujuan dari kompetitor Anda melakukan peningkatan peringkat suatu kata kunci. Hal tersebut, menjadikan Anda menemukan sub-sub topik yang bisa Anda bahas nantinya.
4. Buat Content Plan
Hal selanjutnya yang bisa Anda lakukan adalah, Anda dapat membuat perencanaan konten melalui Google Doc maupun Microsoft Word. Perencanaan konten bisa dimulai dengan daftar isi, kemudian tentukan h1 sampai h6.
5. Mulai Menulis
Tahapan terakhir, jika Anda susah melakukan keempat tahapan di atas adalah Anda sudah bisa mulai menulis. Sebagai penulis, Anda harus tahu hal apa saja yang harus dilakukan seperti, tulislah konten sesuai dengan audiens Anda.
Dan, jangan lupakan juga untuk menggunakan bahasa dan kosa kata yang biasa audiens Anda gunakan. Misalnya jika audiens Anda remaja, Anda bisa menggunakan bahasa yang santai, agar pesan yang Anda sampaikan dapat tersampaikan dengan baik.
Usai sudah ulasan di atas. Semoga artikel tersebut dapat bermanfaat untuk Anda dalam memahami SEO content writer lebih dalam.
Bagi Anda yang ingin menerapkan SEO pada bisnis. Jangan khawatir, Anda bisa memanfaatkan jasa SEO di Jakarta yaitu DOTNEXT. Ada beragam jasa DOTNEXT lainnya yang bisa Anda gunakan seperti, jasa digital marketing, pembuatan konten sosial media, pembuatan website, desain grafis dan lainnya.
Mari bisnis Anda sekarang juga, gratis!