Setelah memiliki akun bisnis, ada kalanya kita ingin kembali mengubahnya menjadi akun pribadi. Jika Anda tidak ingin kehilangan followers dari akun bisnis saat mengubahnya ke akun pribadi, cara satu ini bisa membantu. Ternyata, ada cara mengubah akun bisnis ke akun pribadi tanpa harus membuat akun baru. Simak ya penjelasan lengkapnya di bawah ini!
Jenis-jenis Akun di Instagram
Instagram menyediakan tiga jenis akun yang bisa kita pilih. Tentunya ketiga jenis akun ini punya keunggulan dan manfaat yang berbeda-beda.
Akun Pribadi
Akun pribadi adalah jenis akun pertama ada, tujuannya adalah untuk pemakaian personal secara gratis. Melalui akun ini Anda bisa terhubung dengan teman-teman atau juga menemukan teman baru. Berbagi foto atau video pribadi, hingga mengikuti akun brand.
Jenis akun ini bisa dimiliki setiap orang yang ingin bergabung dengan Instagram. Pemilik akun tidak berniat untuk monetisasi atau menjual produk.
Fungsi utama akun pribadi antara lain:
- Membuat dan menambahkan konten di feed dan story
- Menggunakan fitur close friend
- Menambahkan link di bio
Kelebihan akun pribadi
- Gratis
- Memiliki semua fitur dasar Instagram
Kekurangan akun pribadi
- Tidak ada fitur analitik
- Akun tidak bisa fitur monetisasi
- Tidak bisa menambahkan kontak
Akun Bisnis
Jenis akun satu ini sangat cocok untuk para pelaku bisnis. Akun bisnis memang diperuntukan khusus bagi para brand yang ingin mengembangkan bisnis dan menjangkau pasar yang lebih besar di segala usia.
Memanfaatkan akun ini, Anda bisa memanfaatkan marketing tools yang disediakan oleh Instagram untuk meningkatkan brand awareness dan konversi.
Akun bisnis sudah dilengkapi dengan beberapa fitur mulai dari Instagram Shopping, Informasi kontak yang lengkap, katalog, dan banyak lainnya.
Kreator Akun
Ketiga adalah jenis akun kreator. Jenis akun ini sangat cocok untuk Anda yang suka memproduksi konten sendiri seperti content creator dan influencer.
Akun ini diluncurkan pada 2019 dan berfungsi sebagai mediator antara akun pribadi dan akun bisnis.Keunikan dari akun ini adalah Anda bisa membatasi jumlah followers
Perbedaan Akun Bisnis dan Akun Pribadi Instagram
Sebelum kita kupas tuntas cara mengubah akun bisnis ke akun pribadi, mari kita bahas terlebih dahulu, apa perbedaan dari keduanya, agar Anda semakin mematangkan keputusan dalam mengubah akun.
Profile Akun
Ini adalah perbedaan paling mencolok dari akun bisnis dan akun pribadi. Pada profile akun pribadi, bagian ini hanya menampilkan beberapa informasi lewat bio. Sedangkan pada akun bisnis, Anda bisa menambahkan kategori bisnis yang sesuai, Anda juga bisa menambahkan kontak, dan juga alamat perusahaan atau lokasi bisnis Anda.
Menu Kontak
Ada perbedaan yang sangat terlihat pada menu kontak antara akun pribadi dan bisnis. Kontak tentu jadi salah satu hal penting untuk berkomunikasi dengan pengikut kita di Instagram. Akun pribadi hanya dapat mengirim direct message atau yang akrab disebut DM. Berbeda dengan akun bisnis, selain DM juga bisa menambahkan kontak lainnya seperti email, nomor telepon, website yang tersedia pada menu contact.
Fitur Insight
Perbedaan ini adalah yang paling menonjol antara akun bisnis dan akun pribadi. Fitur insight ini hanya bisa ditemukan di akun bisnis. Dengan fitur ini, kita bisa mengetahui secara detail mengenai performa dari konten yang kita unggah. Kita bisa mengetahui berapa jauh jangkauan konten, berapa kali orang melihat konten, apakah ada tindakan yang orang lakukan ketika melihat konten apakah meninggalkan love, membagikannya, menulis komentar. Semua ini disajikan dengan lengkap dalam insight dan tidak bisa Anda temukan dalam akun pribadi.
Tentunya data dari insight ini sangat diperlukan untuk mengoptimasi strategi digital marketing yang Anda jalankan.
Cara Mengubah Akun Bisnis ke Akun Pribadi
Akun bisnis dibuat untuk keperluan melakukan segala kegiatan pemasaran di Instagram. Dengan akun bisnis kita juga bisa menggunakan fitur yang memang hanya diperuntukan untuk akun bisnis seperti insight dan juga Instagram Shopping.
Namun mungkin setelah mengubahnya menjadi akun bisnis, Anda berubah pikiran dan ingin mengembalikannya menjadi akun pribadi. Jika memang demikian, Anda bisa mengikuti cara mengubah akun bisnis ke akun pribadi berikut ini.
- Cara mengubah akun bisnis ke akun pribadi yang pertama adalah buka akun Instagram bisnis Anda.
- Setelah itu, Anda langsung saja menuju ke Profile. Untuk menemukan menu tersebut, ketuk pada 3 garis yang ada di pojok kanan atas.
- Jika sudah, cari dan ketuk menu Pengaturan. Kemudian pilih menu Akun.
- Lalu selanjutnya, Anda akan melihat tulisan Beralih Kembali ke Akun Pribadi? di bagian bawah menu. Klik tulisan tersebut.
- Selanjutnya akan muncul menu jendela konfirmasi. Di sini Anda bisa pilih Beralih Kembali.
- Setelahnya Anda akan diminta memasukkan akses login ke facebook yang sudah pernah terhubung dengan akun bisnis Instagram. Silahkan isi akses login tersebut.
- Kemudian, klik Lanjutkan Sebagai…
Jika sudah, akun bisnis Anda akan secara otomatis beralih ke akun pribadi. Untuk mengetahuinya, Anda bisa cek langsung ke halaman profile.
Biasanya orang yang ingin mengubah akun bisnis menjadi akun pribadi alasannya adalah karena akun bisnis tidak terurus dengan baik. Akun terbengkalai bagi pemiliki usaha tentu bukan sesuatu yang baik. Karena para pesaing Anda menggunakan Instagram dengan konsisten. Tidak mau seperti itu? Daripada Anda mengubah akun bisnis menjadi akun pribadi, lebih baik Anda bekerja sama dengan jasa social media managment. Jasa social media management akan membantu Anda mengurus segala konten dan strategi yang tepat untuk akun bisnis Anda.
Tertarik? Kami menyediakan jasa social media audit untuk Anda, hubungi kami sekarang untuk infomrasi lebih lanjut! Klik .